Sampang – Menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif dan mencegah terjadinya aksi kejahatan jalanan, anggota Polsek Banyuates jajaran Polres Sampang secara rutin melaksanakan Blue Light Patrol (BLP) di wilayah hukumnya, Rabu (27/05/2025) malam.
Adapun sasarannya adalah tempat-tempat yang dianggap rawan kriminalitas dan beberapa objek vital seperti perkantoran, perbankan dan pertokoan serta pasar tradisional yang berada di wilayah hukum Polsek Banyuates..
Blue Light Patrol ini dilaksanakan untuk mengantisipasi dan mencegah terjadinya tindak kejahatan, khususnya pada malam hari hingga dini hari.
Anggota piket jaga malam Polsek Banyuates Aiptu Rifadi dan Aipda Cahyo melaksanakan Blue Light Patrol dari Mapolsek menuju Desa Banyuates dan Desa Jatra untuk memantau Kamtibmas dan memantau aktifitas masyarakat di sepanjang rute patroli.
Tidak hanya melakukan patroli secara mobiling, personil Polsek Banyuates juga mendatangi pemukiman penduduk guna menggali informasi terkait situasi Kamtibmas sekaligus memberikan himbauan kepada masyarakat agar waspada terhadap kejadian tindak pidana khususnya Curanmor, Curas, Curat (3C) dan kejahatan jalanan yang bisa terjadi kapan saja.
Dalam menjaga lingkungan tempat tinggal aman kondusif, personil Polsek Ketapang menghimbau masyarakat untuk meningkatkan kegiatan Satuan Keamanan Lingkungan (Satkamling) dengan warga lainnya.
Kapolres Sampang AKBP HARTONO, S.Pd., M.M. yang di wakili Kapolsek Banyuates Akp Sunarno, S.H. menyampaikan kepada awak media bahwa Polsek Banyuates terus memaksimalkan kegiatan pencegahan terjadinya gangguan Kamtibmas baik pada siang maupun malam hari.
Terkait pelaksanaan Blue Light Patrol yang dilaksanakan anggotanya, Akp Sunarno, S.H menjelaskan bahwa Kegiatan Rutin Kepolisian yang Ditingkatkan (KRYD) sudah menjadi rutinitas anggotanya dalam memberikan pengayoman dan perlindungan kepada masyarakat saat malam sampai dini hari.
“Patroli memang difokuskan pada malam sampai dini hari dengan mengoptimalkan tindakan preventif dan menyalakan lampu biru pada malam hari” kata Akp Sunarno, S.H.
Diungkapkan bahwa dengan lampu warna biru terang saat Blue Light Patrol masyarakat maupun para pelaku kejahatan mengerahui bahwa di sekitar mereka ada personil Polsek Banyuates yang sedang melaksanakan patroli malam.
Kapolsek Banyuates berharap seluruh masyarakat mendukung Polri khususnya Polsek Banyuates dalam menjaga Kamtibmas yang aman kondusif dengan melaksanakan Satkamling di lingkungan mereka masing-masing.
“Apabila mengetahui adanya peristiwa tindak pidana maupun kejadian lainnya yang membutuhkan kehadiran personil Polri, warga masyarakat silahkan menghubungi nomor telephone anggota Polsek Banyuates mulai Bhabinkamtibmas, Polisi RW maupun Polmas Desa agar segera mendapatkan penanganan cepat” pungkas Kapolsek Banyuates.
Discussion about this post